Wartanet News - Singkawang, Polda Kalbar- Personel Polsek Singkawang Utara Polres Singkawang Polda Kalbar telah melaksanakan kegiatan monitoring dan Pengamanan kegiatan penyaluran sembako dari LAZISMU (Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah) dalam rangka membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir di Kel. Semelagi Kecil, Kec. Singkawang Utara Kota Singkawang, Senin (13/3/2023).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Singkawang, Paryanto,SE, Lurah Semelagi Kecil, Kusnadi, Ketua LPM Kel. Semelagi Kecil, Pengurus LAZIMU Kota Singkawang, Babinkamtibmas Kel. Semelagi Kecil, Ketua Rt.07 dan Ketua Rt.05 Kel. Semelagi Kecil.
Baca Juga: Polda Kalbar Laksanakan Dialog Interaktif, Sosialisasikan Karhutla Lewat Radio Diah Rosanti
Kapolres Singkawang melalui Kapolsek Singkawang Utara Akp Parnadi,SH menuturkan, Personel Polsek Singkawang Utara melakukan monitoring dan Pengamanan kegiatan penyaluran sembako dari LAZISMU (Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah) dalam rangka membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir,
"Jumlah paket yang disalurkan sebanyak 304 paket dengan rincian terdiri dari, 2 kaleng Kornet, 2 Bungkus Biskuit Makanan Tambahan Balita, 5 Bungkus Indomie, warga Kel. Semelagi Kecil, Kec. Singkawang Utara yang terdampak banjir penerima bantuan sembako sebanyak 304 KK adalah warga RT. 05,06,07,08,09,10 dan 11.
Baca Juga: Tongkang Yang Hilang Telah Ditemukan, KSOP Minta Jasa Pelayaran Tidak Beroperasi Saat Cuaca Ekstrim
Kegiatan penyaluran bantuan sembako tersebut diberikan langsung secara simbolis oleh pengurus LAZISMU (Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah) Singkawang kepada Ketua LPM Semelagi Kecil Kec. Singkawang Utara dan penyaluran dilanjutkan Door to door ke rumah warga korban banjir, Pungkasnya.
Baca Juga: Berikan Pengamanan Pada Aksi Damai, Kapolsek Ingatkan Agar Tidak Anarkis
Artikel Terkait
Satgas Pamtas Yonif 645/GTY Bantu Prosesi Pemakaman Warga di Perbatasan
Kerja Keras Polisi Terbayar, Pelaku Pembunuhan Nor Azizah Berhasil Ditangkap Setelah 6 Hari Pencarian
Diduga Berulang Ulang Lakukan Perusakan Bangunan milik KPSA, GN CS Di Dilaporkan Ke Polda Kalbar
Ketua DPW PWDPI Kalbar Menghadiri Rapimnas Ke-1 di Bandar Lampung
Kapolsek Kuala Behe Pantau Banjir, Himbau Warga Agar Tetap Waspada